Dengan adanya perubahan nama menjadi PP-PAUD, maka Wakil Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana, Ibu Mia Arif Rahman mengikuti sosialisasi PP-PAUD melalui zoom yang bertempat di Sopodel, Kuningan.
Tugas utama PP PAUD adalah bersama-sama meningkatkan kualitas PAUD di Indonesia. Oleh karena itu, Persit Kartika Chandra Kirana yang memiliki ribuan PAUD binaan di seluruh Indonesia ingin mengetahui dan mengenal lebih dalam peran PP-PAUD dalam membentuk karakter dan watak generasi bangsa di masa depan.
Harapannya, PP-PAUD dapat memberikan manfaat bagi anak-anak di wilayah terluar dan perbatasan.
(Jakarta, 17 Januari 2024)
Leave a Reply